Bursa Transfer

Incar 2 Bek Baru, Chelsea Bakal Ambil Keputusan Sulit untuk The Next Rudiger

Senin, 27 Juni 2022 15:45 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© PA
Levi Colwill, pemain muda akademi Chelsea Copyright: © PA
Levi Colwill, pemain muda akademi Chelsea
Chelsea Akan Tendang Levi Colwill

Levi Colwill merupakan bintang muda yang berasal dari akademi Chelsea di Cobham, pada saat ini dirinya baru berusia 19 Tahun.

Dirinya sempat digadang-gadang akan menjadi pengganti kekosongan di lini pertahanan yang ditinggalkan oleh Antonio Rudiger.

Namun, tampaknya Chelsea tidak mau mengambil resiko dengan bertaruh pada pemain yang masih berusia muda tersebut untuk menjalani persaingan di segala kompetisi pada musim depan.

Pasalnya The Blues telah gagal meraih gelar bergengsi, yakni Liga Champions musim lalu, setelah kalah dari Real Madrid di perempat final.

Jika mengingat momen tersebut, Thomas Tuchel dan anak asuhnya kalah kontra Real Madrid dengan agregat skor 5-4.

Sebenarnya penampilan dari Levi Colwill di musim lalu tidaklah buruk. Di usianya yang masih muda, dirinya mampu mengoleksi dua gol dan satu assist dari total 32 pertandingan yang dijalani.

Selain itu, pemain kelahiran Southampton, 26 Februari 2003 ini juga bisa bermain sebagai bek sayap atau Fullback, meski posisi aslinya adalah sebagai bek tengah.

Meski Colwill memiliki postur yang mumpuni, dia merupakan bek yang bertipe Sweeper. Dirinya lebih dikenal sebagai Ball Playing Defender, yang mirip dengan Christensen.

Namun, untuk bisa bersaing memperebutkan gelar Liga Inggris maupun Liga Champions Chelsea harus menemukan bek tangguh dan bermental juara, yang tentunya lebih dari sosok Levi Colwill.

Maka dari itu, The Blues tampaknya akan menjual atau meminjamkan bek asal Inggris tersebut, guna mendapat tambahan dana ataupun menambah pengalaman sang pemain.

Untuk sementara tersebar kabar bahwa ada beberapa tim yang tengah melakukan kontak dengan Colwill. Mereka adalah Leicester City, Crystal Palace, Brighton, dan Nottingham Forest.