Bola Internasional

Terbang ke Jakarta, Timnas Malaysia U-19 Dapat Wejangan Khusus dari Kim Pan-gon

Sabtu, 2 Juli 2022 04:56 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Juni Adi
© NOC Indonesia/Naif Al’As
Timnas Sepak Bola Indonesia bertanding melawan Malaysia pada laga perebutan medali perunggu SEA Games 2021 Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/05). Foto: NOC Indonesia/Naif Al’As Copyright: © NOC Indonesia/Naif Al’As
Timnas Sepak Bola Indonesia bertanding melawan Malaysia pada laga perebutan medali perunggu SEA Games 2021 Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/05). Foto: NOC Indonesia/Naif Al’As
Beri Wejangan Khusus

Dilansir dari makanbola.com, Kim Pan-gon ikut turun gunung langsung untuk memberi wejangan khusus pada Timnas Malaysia U-19 yang segera diberangkatkan ke Jakarta.

Tak hanya Kim Pan-gon, Ketua PSSI-nya Malaysia juga turut melakukan hal yang sama, yakni memberi suntikan motivasi pada Skuat Muda Negeri Jiran.

"Kim Pan-gon berbagi Semangat ‘Extra’ Pada Pemain Malaysia U-19," tulis media tersebut.

"Kim Pan-gon bertemu dengan para pemain skuad U-19 menjelang pentas Piala AFF U-19 2022,"

"Dalam satu perjumpaan di Hotel Armada pada semalam, Kim Pan-gon bersama delegasi FAM, Datuk Hamidin Mohd Amin tampil memberikan suntikan semangat buat para pemain muda,"

"Kim Pan-gon turut memanfaatkan peluang tersebut dengan memberikan motivasi tambahan dan menyampaikan kata-kata berharga sebelum mereka berlepas ke Jakarta hari ini,"

Adapun, Ketua PSSI-nya Malaysia Datuk Hamidin Mohd Amin secara khusus meminta Timnas Malaysia U-19 untuk unjuk gigi semaksimal mungkin.

“Sebagai tanda kebanggaan dipilihnya jersey lambang negara, setiap pemain (lelaki dan wanita) harus punya misi untuk mencipta kesuksesan demi Malaysia dan bukan bersifat pribadi.

“Tidak mudah untuk kami memilih dan pastinya terlalu banyak pengorbanan yang sudah dilalui,"

"Gunakan kepercayaan ini untuk beraksi dengan baik sekaligus mengharumkan nama negara,"