Liga Indonesia

Hasil Piala Presiden 2022, PSIS vs Bhayangkara FC: Ray Redondo Gemilang! Mahesa Jenar ke Semifinal

Minggu, 3 Juli 2022 18:04 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
© pialapresiden.id
Skuat PSIS Semarang. Foto: pialapresiden.id Copyright: © pialapresiden.id
Skuat PSIS Semarang. Foto: pialapresiden.id

FOOTBALL265.COM – Berikut merupakan hasil pertandingan perempat final Piala Presiden 2022 antara PSIS Semarang vs Bhayangkara FC, Minggu (03/07/22).

PSIS Semarang dan Bhayangkara FC memulai laga dengan saling melakukan percobaan menyerang ke pertahanan masing-masing.

PSIS kemudian mencoba menekan, melalui Taisei Marukawa dan Carlos Fortes yang diandalkan di lini depan.

Peluang kemudian didapat Mahesa Jenar melalui tusukan Taisei Marukawa pada menit kedua yang mampu ditahan bek Bhayangkara FC, Indra Kahfi.

Memasuki 15 menit pertandingan, Bhayangkara FC mendapatkan satu peluang, manakala Andik Vermansyah mampu sedikit mengecoh pertahanan PSIS Semarang.

Namun, peluangnya masih mampu diblok oleh bek kiri PSIS Semarang, Frendi Saputra.

Memasuki menit ke-25 pertandingan, PSIS dan Bhayangkara FC belum mendapatkan peluang berarti. Salah satu peluang didapat PSIS dari tembakan Jonathan Cantillana yang tembakannya masih melambung.

Selepas cooling break pada menit ke-30, PSIS Semarang mencoba menguasai bola di lini tengah yang dikontrol penuh oleh Jonathan Cantillana.

Peluang emas justru didapat oleh bek kanan PSIS Semarang, Fredyan Wahyu dengan tembakan keras yang masih bisa diselamatkan oleh kiper Bhayangkara FC, Awan Setho.

Bhayangkara FC hampir saja mendapatkan gol pertama pada menit ke-40 manakala tandukan Anderson Salles menyambut umpan Hargianto dari luar kotak penalti menyamping di sisi kanan gawang PSIS Semarang.