FOOTBALL265.COM – Bintang timnas Mesir yakni Mohamed Salah ternyata hampir menjadi milik Chelsea, sebelum Liverpool menyodorkan kontrak baru.
Sebagaimana diketahui, Mohamed Salah baru saja meneken kontrak baru bersama Liverpool selepas muncul spekulasi akan hengkang di bursa transfer musim panas 2022 ini.
Kontrak baru dari Liverpool akan membuat Salah jadi pemain dengan gaji tertinggi sepanjang klub dengan 350 ribu pound per-pekan dan kontrak hingga 2025 nanti.
Muncul laporan bahwa Mohamed Salah disebut akan hengkang dari Liverpool pada musim panas 2023 dengan status bebas transfer.
Akan tetapi, The Reds agaknya cukup kehilangan satu bintang saja, yaitu Sadio Mane yang hengkang ke Bayern Munchen.
Liverpool pun menjaga Mohamed Salah dari tawaran menarik klub lain, seperti Paris Saint-Germain dan Real Madrid. Namun demikian, berita mengejutkan justru hadir jelang Mohamed Salah meneken kontrak baru bersama Liverpool.
Dilansir dari The Sun, lewat sang agen Ramy Abbas, Mohamed Salah sebenarnya sempat mempertimbangkan akan hengkang ke Chelsea.
Chelsea adalah klub pertama Mohamed Salah saat berkarier di Liga Inggris, meskipun penampilannya sungguh tak mengesankan dalam dua tahun di Stamford Bridge.
Mohamed Salah justru mampu menarik perhatian Liverpool ketika bermain untuk klub Liga Italia, AS Roma.