Bola Internasional

Piala AFF U-19: Ingin Susul Timnas Indonesia, Kepala Striker Vietnam Justru Kena 'Geprek'

Selasa, 5 Juli 2022 13:20 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Berusaha susul Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022, striker Vietnam, Nguyen Dinh Bac justru mendapatkan lima jahitan di kepala. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Berusaha susul Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022, striker Vietnam, Nguyen Dinh Bac justru mendapatkan lima jahitan di kepala.

FOOTBALL265.COM – Berusaha susul Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022, striker Vietnam, Nguyen Dinh Bac justru mendapatkan lima jahitan di kepala.

Berkat kemenangan besar itu, pasukan Garuda Muda mencatatkan beberapa torehan menarik selama pagelaran Piala AFF U-19 2022.

Bermain di kandang sendiri, armada muda Shin Tae-yong sampai saat ini belum mengalami kekalahan, dan berhasil mencapai satu kemenangan serta satu hasil imbang.

Saat Ronaldo Kwateh dkk. bermain melawan Vietnam U-19 pada laga pembuka, Timnas Indonesia U-19 hanya mampu bermain imbang meski mampu mendominasi jalannya pertandingan.

Karena hasil imbang 0-0 itu, Ronaldo Kwateh, dkk. berada di peringkat tiga di bawah Thailand dan diikuti Vietnam diperingkat empat.

Namun, berkat kemenangan besar 7-0 atas Brunei Darussalam, Timnas Indonesia berhasil merangkak ke peringkat dua, juga berkat kekalahan Myanmar dari Thailand.

Sedangkan torehan apik lain yang mampu dicapai Timnas Indonesia U-19 adalah berkat gol-gol yang mampu dilesatkan oleh Hokky Caraka pada laga versus Brunei malam tadi.

Di sisi lain, Vietnam juga terus membuntuti Timnas Indonesia U-19 setelah keberhasilan mereka mengalahkan Filipina dengan skor 4-1.

Mereka juga berpotensi menambah selisih gol karena pada pertemuan berikutnya, Vietnam akan bertemu dengan Brunei. Namun, sayangnya ada pemain mereka yang lagi-lagi mengalami cedera.