Liga Inggris

Selangkah Lagi! Chelsea Sudah Sepakat dengan Man City Soal Raheem Sterling

Kamis, 7 Juli 2022 01:34 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor:
© REUTERS/Phil Noble
Pemain Manchester City, Raheem Sterling sedang berusaha melindungi bola dari rebutan pemain Watford di Liga Inggris. Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Pemain Manchester City, Raheem Sterling sedang berusaha melindungi bola dari rebutan pemain Watford di Liga Inggris.

FOOTBALL265.COM Chelsea disebut-sebut segera memastikan transfer Raheem Sterling dari Manchester City usai menyepakati harga 45 juta pound.

Transfer pemain timnas Inggris, Raheem Sterling dari Manchester City dari Chelsea disebut-sebut segera rampung.

Hal ini terjadi usai muncul kabar dari Sportweek yang menyebut bahwa The Citizens dan The Blues segera  sepakat soal transfer eks Liverpool itu.

Dilansir dari The Independent, negosiasi transfer Raheem Sterling dari Manchester City ke Chelsea segera sampai tahap akhir.

Chelsea disebut-sebut akan menyelesaikan transfer dan Sterling akan bergabung dalam pra-musim tim yang dilakukan di Amerika Serikat.

Raheem Sterling sendiri kabarnya senang dengan penawaran yang diberikan oleh Chelsea dan tertarik soal kesempatan kembali ke London.

Sterling sendiri memang sempat hidup di ibukota Inggris ini mulai dari umur lima tahun hingga bergabung ke Liverpool pada 2010 silam.

Kabarnya, Chelsea harus menggelontorkan dana 45 juta pound untuk pemain dengan 77 penampilan bersama timnas Inggris ini dan akan meningkat 10 juta pound dengan bonus-bonus yang diberikan.

Raheem Sterling sendiri mengemas 131 gol dari 339 penampilan bersama Manchester City sejak bergabung dari Liverpool 2015.

The Independent pun melaporkan bahwa Chelsea akan menjual sejumlah pemain di posisi menyerang untuk membentuk ulang skuatnya.