Bursa Transfer

Sah, Daniel Maldini Bakal Hengkang ke Rival AC Milan di Liga Italia

Sabtu, 9 Juli 2022 11:35 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Prio Hari Kristanto
© Giuseppe Cottini/NurPhoto via Getty Images
Pemain AC Milan, Daniel Maldini. Copyright: © Giuseppe Cottini/NurPhoto via Getty Images
Pemain AC Milan, Daniel Maldini.
Daniel Maldini Menuju Pintu Keluar dari AC Milan

Melansir dari laman Sempre Milan, Daniel Maldini kini hampir menutup pintu keluar dari AC Milan karena ia akan bergabung dengan Hellas Verona sebagai pemain pinjaman.

Selangkah lagi AC Milan dan Hellas Verona dikabarkan akan segera mencapai kesepakatan yang diyakini sudah dalam proses pengerjaan.

Melalui laporan dari Gianluca Di Marzio, menambahkan bahwa negosiasi antara kedua belah pihak adalah kesepakatan pinjaman awal dalam jangka waktu panjang.

Selain itu, dalam kesepakatan itu Hellas Verona menginginkan untuk mempermanenkan Daniel Maldini, dengan klausul pembelian kembali oleh AC Milan.

Pada musim lalu, Daniel Maldini tidak pernah sekalipun menjadi opsi pertama pelatih Stefano Pioli, meskipun lini tengah AC Milan mengalami kesulitan.

Minimnya waktu bermain Daniel Maldini, tak lain karena lini tengah AC Milan sudah di isi oleh pemain-pemain seperti, Brahim Diaz, Franck Kessie, dan Rade Krunic.

Pemain-pemain itu sangat senang untuk bermain sebagai No. 10, di mana itu adalah posisi asli dari Daniel Maldini.

Selain itu, berita soal kembalinya Yacine Adli juga digadang-gadang sebagai faktor lain yang membuat AC Milan lebih memilih untuk meminjamkan Daniel Maldini.

Bahkan ada kabar lain bahwa AC Milan juga mengincar pemain gelandang serang lain, seperti Charles De Ketelaere.

Oleh karena situasi-situasi itulah yang kemudian membuat Daniel Maldini kehilangan posisinya untuk terus bertahan sebagai pemain di AC Milan.