Liga Indonesia

Prediksi Piala Presiden 2022: Borneo FC vs PSS Sleman, Tim Kalimantan Siap ke Final?

Minggu, 10 Juli 2022 18:05 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© Arif Rahman/INDOSPORT
Kiper PSS Sleman, M Ridwan, saat menggagalkan penalti gelandang Persib, Erwin Ramdani. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Kiper PSS Sleman, M Ridwan, saat menggagalkan penalti gelandang Persib, Erwin Ramdani.
Player to Watch:

Matheus Pato (Borneo FC)

Walau baru bergabung di skuat Borneo FC, kualitas penyerang asing, Matheus Pato sudah teruji. Ia memberondong gawang PSS Sleman dengan dua golnya di semifinal leg 1.

Matheus Pato diprediksi akan kembali jadi andalan saat menjamu PSS Sleman, dan lewat umpan-umpan manis Stefano Lilipaly, Pato siap menambah pundi-pundi golnya.

Muhammad Ridwan (PSS Sleman)

Setelah melihat betapa mengerikannya lini depan Borneo FC, maka pemain yang harus on fire sampai detik terakhir adalah sang penjaga gawang, Muhammad Ridwan.

Sebagai palang pintu terakhir, M. Ridwan harus siaga menghadapi serangan Terens Puhiri dkk, tidak boleh bertumpu pada pemain bertahan PSS yang belum padu.