4 Pemain yang Dibajak Chelsea dari Rival Liga Inggris Sebelum Sterling: Semuanya Sukses Besar!
1. Olivier Giroud
Olivier Giroud menjadi pemain terakhir sebelum Raheem Sterling yang didatangkan Chelsea dari rivalnya di Liga Inggris.
Giroud datang pada Januari 2018 dari Arsenal. Saat itu ia tiba dengan mahar hanya sekitar Rp342 miliar di detik-detik terakhir penutupan bursa transfer musim dingin.
Selama membela Chelsea, Giroud menancapkan dirinya sebagai pujaan pendukung The Blues. Bagaimana tidak, dirinya mampu mencetak 39 gol dari 119 penampilan dan mampu memberikan banyak gelar.
Gelar yang diberikan pun tak tanggung-tanggung, yakni 1 gelar Piala FA di musim perdananya, 1 gelar Liga Europa dan 1 gelar Liga Champions di mana dirinya menjadi top skor.
2. Willy Caballero
Willy Caballero menjadi pemain terakhir yang diboyong Chelsea dari Manchester City sebelum Sterling. Ia datang ke Stamford Bridge pada musim panas 2017.
Berbeda dengan Sterling yang menggunakan mahar, Caballero datang dengan status bebas transfer, di mana ia menjadi kiper cadangan.
Meski jadi kiper cadangan, Caballero berperan penting membawa Chelsea meraih gelar, yakni Piala FA dan Liga Europa, di mana ia bermain di awal-awal kampanye.
Selanjutnya, Caballero yang menjadi kiper ketiga berhasil membawa Chelsea menjuarai Liga Champions 2020/21 sebelum memutuskan angkat kaki di akhir musim.