FOOTBALL265.COM – Erik Ten Hag menginginkan Lisandro Martinez segera bergabung ke tur pramusim Manchester United di Australia.
Setelah berminggu-minggu negosiasi terjadi antara Manchester United dan Ajax Amsterdam, akhirnya sang jawara Liga Belanda tersebut menerima tawaran Setan Merah.
Manchester United sendiri sebelumnya mengajukan tawaran sebesar 46 juta poundsterling kepada pihak Ajax Amsterdam untuk merekrut Lisandro Martinez.
Atas diterimanya tawaran tersebut Lisandro Martinez dikabarkan akan segera berseragam Manchester United pada Jumat (15/07/22) waktu setempat.
Pemain berusia 24 tahun tidak mengikuti sesi latihan bersama Ajax Amsterdam agar tidak menggangu urusan kepindahannya ke Old Trafford.
Dilansir dari The Athletic, Manchester United telah membuat rencana untuk Martinez dan berharap dia bisa terbang ke Australia dalam beberapa hari mendatang.
Kini Erik Ten Hag dan anak asuhnya tengah berada di Australia untuk melanjutkan tur pramusim mereka.
Jika Manchester United mendapatkan dokumen ditandatangai tepat waktu, pemain Argentina itu bisa memiliki kesempatan terlibat dalam satu pertandingan pramusim bersama para pemain United yang lain.
Sosok mantan kiper Manchester United dikabarkan menjadi terbukanya kemungkinan Lisandro Martinez ke Old Trafford.
Martinez juga menjelaskan kepada Ajax bahwa dia ingin pindah ke Manchester dan secara pribadi menolak pendekatan Arsenal.