FOOTBALL265.COM - Striker Sassuolo, Gianluca Scamacca kemungkinan besar batal merantau ke Liga Prancis untuk memperkuat Paris Saint-Germain (PSG) di bursa transfer musim panas ini.
Bagaimana tidak, Les Parisiens dilaporkan menarik rem darurat untuk memboyong Scamacca ke Parc des Princes. Pelatih PSG, Christoper Galtier rupanya masih percaya pada pemain rongsokan di skuatnya.
Gianluca Scamacca sendiri memang jadi rebutan klub-klub mapan Eropa. Tak terkecuali Les Parisiens. Situasi tersebut sejurus dengan penampilan apiknya bersama Sassuolo.
Scamacca sendiri merupakan striker kelahiran Roma, Italia. Kebersamaannya di Tim Ibu Kota tak panjang. Scamacca kemudian memutuskan bergabung dengan Sassuolo 2017 silam.
Sayangnya, ia tak lantas mujur. Ia kemudian menjalani masa peminjaman ke beberapa klub mulai dari Cremonese, PEC Zwolle dan Ascoli.
Pada akhirnya, ia menemukan bentuk terbaiknya saat memperkuat Genoa. Bersama klub berjuluk Rossoblu tersebut Scamacca mencetak 12 gol plus 2 assist delapan gol dalam 29 pertandingan.
Penampilan tersebut membuat Sassuolo kepincut untuk menariknya kembali dari masa peminjaman. Kesempatan tersebut tak disia-siakan oleh Scamacca.
Tercatat, musim 2021-2022 ia sudah mengokleksi 16 gol plus satu assist dalam 38 penampilannya bersama Sassuolo. Scamacca pun nenteng di salah satu pemain tersubur di Liga Italia bersama nama-nama beken lain seperti Dusan Vlahovic hingga Edin Dzeko.
Penampilan Scamacca pun tak luput dari perhatian klub mapan. Tercatat, Paris Saint-Germain (PSG) menjadi klub terdepan untuk menggaet Scamacca. Bahkan belum lama ini PSG bertemu dengan agen Scamacca untuk menuntaskan transfer tersebut.
Sayangnya, rumor tersebut tampaknya bakal berakhir antiklimaks setelah Les Parisiens dilaporkan menarik rem darurat untuk memboyong Scamacca ke Parc des Princes.