Liga Inggris

Efek Raphinha Datang dan Dembele Perpanjang Kontrak di Barcelona, Chelsea Beli Neymar?

Rabu, 20 Juli 2022 20:15 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Sarah Meyssonnier
Selebrasi pemain Paris Saint-Germain Neymar usai mencetak gol ke gawang Olympique de Marseille bersama rekan setim di Ligue 1. Foto: REUTERS/Sarah Meyssonnier Copyright: © REUTERS/Sarah Meyssonnier
Selebrasi pemain Paris Saint-Germain Neymar usai mencetak gol ke gawang Olympique de Marseille bersama rekan setim di Ligue 1. Foto: REUTERS/Sarah Meyssonnier

FOOTBALL265.COM - Ada efek domino yang ditimbulkan dari taktik transfer raksasa Liga Inggris (Premier League), Chelsea dengan melepas salah satu target, Raphinha ke Barcelona.

Raksasa Liga Inggris, Chelsea, baru saja melakukan aksi-aksi sebenarnya di bursa transfer musim panas 2022. Salah satu transfer yang dilakukan adalah merekrut Raheem Sterling dari Manchester City.

Selain itu, The Blues juga mencoba memperkuat lini belakang dengan mencoba mengincar dua bek timnas Prancis, Jules Kounde dari Sevilla dan Presnel Kimpembe dari Paris Saint-Germain.

Chelsea sendiri disebut oleh sang pelatih, Thomas Tuchel akan memperkuat skuatna demi menghadapi musim kompetisi 2022/2023 nanti.

“Hingga September 2022, Chelsea akan mendatangkan beberapa pemain baru, setidaknya satu atau dua untuk meningkatkan skuat saya,” ujar Tuchel dilansir dari Football London.

“Kami ada di posisi ketiga musim lalu. Kami berdiskusi dengan alasan karena kami memiliki jarak dengan Manchester City dan Liverpool. Saya pikir umumnya Anda harus menjaga posisi untuk bertarung dengan klub lain.”

“Berikan posisi yang kami kekurangan pemain dan kami akan meningkatkan level permainan kami,” imbuh eks pelatih Paris Saint-Germain ini.

Namun, dalam satu poin, Chelsea memang sempat mengincar dua pemain baru, Raphinha dan Ousmane Dembele di bursa transfer musim panas 2022.

Hal ini dilakukan, mengingat perekonomian Barcelona tengah sulit, sehingga bisa dengan mudah mendapatkan pemain baru.

Namun demikian, Barcelona kemudian mampu mendatangkan Raphinha dari Leeds United dan memperpanjang kontrak Ousmane Dembele.