Liga Indonesia

Liga 1: Tetap Serius, Arema FC Kerahkan Skuad Terbaik Hadapi Borneo

Jumat, 22 Juli 2022 21:25 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Prio Hari Kristanto
© Darren Walsh/Chelsea FC via Getty Images
Mantan kiper Indonesia All Star Kurnia Meiga Hermansyah (belakang) dan eks penggawa klub Liga Inggris Chelsea Romelu Lukaku (depan) Copyright: © Darren Walsh/Chelsea FC via Getty Images
Mantan kiper Indonesia All Star Kurnia Meiga Hermansyah (belakang) dan eks penggawa klub Liga Inggris Chelsea Romelu Lukaku (depan)
Arema FC Resmi Pensiunkan Nomor Punggung 1 Milik Kurnia Meiga

Klub Liga 1, Arema FC. baru saja memberikan kejutan yakni membuat prosesi memensiunkan nomor punggung milik Kurnia Meiga saat peresmian tim dan jersey, Rabu (20/07/22).

Sebelumnya, dilansir dari laman resmi Arema FC, saat hendak meluncurkan tim dan jersey mereka dikabarkan memang akan menghadirkan mystery guest dalam acara tersebut.

Ternyata, Arema FC membuat prosesi khusus kepada salah satu eks penjaga gawang mereka, Kurnia Meiga. Klub kebanggan warga Malang ini memutuskan mengistirahatkan nomor punggung satu.

Hal tersebut sebagai bentuk penghormatan Arema FC atas jasa-jasa yang sudah diberikan Kurnia Meiga selama membela Singo Edan.

Seperti diketahui, Kurnia Meiga sendiri merupakan salah satu penjaga gawang Arema FC yang berhasil membawa Arema FC juara Liga Indonesia.

Baca Selengkapnya: Arema FC Resmi Pensiunkan Nomor Punggung 1 Milik Kurnia Meiga