FOOTBALL265.COM - Pelatih Persita Tangerang, Alfredo Vera mengatakan tidak khawatir dengan keraguan suporter terhadap racikannya. Hal itu dikarenakan dia tak bisa selamatkan Persipura Jayapura dari degradasi di Liga 1 2021.
Di media sosial, banyak penggemar Persita Tangerang yang menyoroti hasil pramusim, di Piala Presiden 2022.
Tim Ungu Barat sempat dibantai PSIS Semarang (6-1), kalah dari PSS Sleman (0-2) sebelumnya bangkit dan menang atas Dewa United dan Persis Solo.
Alfredo paham, suporter pasti ingin yang terbaik bagi klub kesayangan termasuk Persita. Tekanan seperti itu sering dialami juru taktik asal Argentina, bahkan lebih keras, seperti ketika tangani Persebaya Surabaya di 2018 lalu.
"Saya tidak pikirkan suporter, tapi saya kerja untuk tim. Saya pernah di Persevaya yang lebih banyak suporternya dan saya tak khwatir apa yang mereka bicarakan karena pasti ada yang komentar seperti itu. Saya percaya apa yang kami lakukan dengan tim ini," ujar Alfredo.
Alfredo Vera masuk ke Persipura pada akhir putaran pertama Liga 1 2021. Ketika itu tim Mutiara Hitam terjebak si zona degradasi.
Sayangnya, setelah lakoni 22 laga tersisa, dia tak mampu bawa Persipura selamat. Tim asal Papua kalah selisih gol dari Barito Putera dan hanya tempati urutan ke-16 klasemen akhir musim lalu, jadi harus turun kasta.