FOOTBALL265.COM – Melihat tiga pemain yang tampil gemilang di laga pramusim antara Barcelona vs Juventus hari ini dan diprediksi bakal bantu tim hadirkan gelar juara musim depan.
Pada Rabu (27/07/22) pagi WIB ini, duel sengit dari dua tim besar Eropa terjadi yakni antara Barcelona vs Juventus dalam partai pramusim 2022/23.
Bertanding di Cotton Bowl Stadium, Amerika Serikat, skuat Barcelona yang belum terkalahkan dalam 4 laga pramusim terakhir kembali melanjutkan tren positif dengan menahan imbang Juventus 2-2.
Bentrok dengan Juventus, Xavi Hernandez tak ingin ambil risiko dan langsung turunkan skuat terbaiknya. Para langganan starter musim lalu tetap dipercaya tampil sejak menit awal.
Beberapa rekrutan anyar seperti Robert Lewandowski, Franck Kessie, hingga Andreas Christensen juga dipilih untuk mengisi starting XI.
Sementara Juventus masih menurunkan pemain yang sama saat beruji coba kontra Chivas de Guadalajara. Nama-nama seperti Dusan Vlahovic masih urung dipercaya jadi starter.
Barcelona yang menurunkan kekuatan terbaik, berhasil unggul lebih dulu melalui aksi Ousmane Dembele pada menit ke-34’. Namun lima menit berselang, Moise Kean sukses menyamakan kedudukan.
Jelang babak pertama berakhir, Barcelona kembali unggul lagi-lagi lewat sepakan Ousmane Dembele menit ke-40’.
Selepas jeda, Barcelona masih mendominasi permainan namun perubahan besar yang dilakukan Blaugrana membuat Juventus sukses memaksimalkan peluang dan mampu menyamakan kedudukan lewat brace Moise Kean menit ke-51’.
Di sisa akhir pertandingan, banyak peluang tercipta dari kedua kesebelasan namun hingga peluit panjang berbunyi tak ada gol tambahan yang terjadi.
Sepanjang 90 menit laga berjalan, terdapat beberapa bintang dari Juventus dan Barcelona yang tampil gemilang dan diprediksi bakal jadi tumpuan klub untuk raih gelar juara musim depan.
Lantas siapa sajakah mereka? Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas: