Bursa Transfer

‘Patah Hati’ Berlanjut, Chelsea Gagal Gaet Bek Kesayangan Thomas Tuchel dari PSG

Kamis, 28 Juli 2022 11:35 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Chelsea Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Chelsea
'Cinta' Chelsea Ditolak Sana-sini

Sejauh bursa transfer musim panas ini, Chelsea sudah mengamankan jasa Kalidou Koulibaly dari Napoli. Namun upaya Chelsea mendapatkan pemain incaran berikutnya terbilang gagal.

Sebelum Kimpembe, Chelsea harus kehilangan bek incarannya, yakni Jules Kounde dari Sevilla, yang memilih gabung Barcelona.

Chelsea juga gagal memulangkan mantan pemainnya, Nathan Ake, yang lebih tertarik bermain bersama Manchester City musim depan.

Beberapa pemain bintang juga memilih menolak tawaran Chelsea, di antaranya Matthijs de Ligt (Juventus) yang pilih gabung Bayern Munchen, hingga Rapinha (Leeds United) yang merapat ke Barcelona.

Baca selengkapnya: Ditolak Sana-sini, Chelsea 'Mengamuk' dan Ingin Bajak Bek Klub Rival