Liga Indonesia

Liga 1: Kritikan 'Persib Butut' dari Bobotoh, Ini Respons Robert Rene Alberts

Senin, 1 Agustus 2022 15:19 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain Persib Bandung melakukan protes kepada wasit saat pertandingan Liga 1 menghadapi Madura United di Stadion GBLA, Sabtu (30/07/22). Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain Persib Bandung melakukan protes kepada wasit saat pertandingan Liga 1 menghadapi Madura United di Stadion GBLA, Sabtu (30/07/22).
Kinerja Wasit

Sementara itu, Robert Alberts juga menyoroti kinerja wasit pada pertandingan pekan kedua kompetisi Liga 1 musim 2022/2023, pasalnya beberapa kali mengambil keputusan yang kurang tepat.

Keputusan yang kurang tepat yang dikeluarkan wasit diantaranya, tidak menganggap pemain lawan melakukan pelanggaran, padahal jika wasit jeli timnya seharusnya mendapatkan dua kali penalti. 

Sedangkan, Madura United, seharusnya tidak mendapatkan penalti. Pasalnya, menurut Robert Alberts, penjaga gawang Persib, Fitrul Dwi Rustapa sudah lebih dahulu mendapatkan bola. 

Robert Alberts berharap, kinerja wasit kedepannya bisa lebih baik lagi, agar kejadian serupa tapi terulang kembali. Karena, kurang tegasnya wasit bisa merugikan banyak pihak.

"Dan Marc sudah menyampaikan tim ini seharusnya mendapatkan dua penalti, sedangkan kami tidak seharusnya diberikan penalti karena kiper terlihat lebih dulu meraih bola. Tentu ini semakin membuat sulit," ucapnya.

Sebelumnya, Marc Klok sudah lebih dulu menyoroti kinerja wasit, terutama asisten wasit tambahan yang berada di pinggir gawang.

Menurutnya, asisten wasit tambahan yang berada di pinggir gawang terlihat seperti tidak ada fungsinya. Karena, tidak memberikan masukan kepada wasit tengah terkait kejadian yang terjadi di dekatnya.