Ricky Kambuaya Mulai Berlatih bareng Persib, Robert Alberts Ungkap Kondisi Terkini Timnya
Pada masa persiapan untuk menghadapi Borneo FC, Robert Alberts bersama tim medis Persib akan kembali melakukan pemeriksaan terhadap pemain yang sebelumnya mengalami cedera.
Selain itu, dari daftar pemain yang sempat mengalami cedera tersebut, ada yang belum merasakan atmosfer pertandingan resmi salah satu Teja Paku Alam. Pasalnya, sejak turnamen Piala Presiden 2022, kiper andalan Persib itu menjalankan program pemulihan.
"Jadi untuk kejelasannya kami nanti akan ada medical clearance. Tapi perlu diingat mereka melewatkan beberapa laga dan tidak mengikuti pramusim seperti seharusnya, jadi tim masih tidak seimbang," ucap Robert Alberts.
Sementara itu, Persib Bandung menurunkan beberapa pemain muda, pada pertandingan kandang Liga 1 2022-2023 menghadapi Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (30/07/22).
Pemain muda yang tampil pada pertandingan tersebut di antaranya, Robi Darwis, Bayu Mohamad Fiqri dan Kakang Rudianto. Mereka, bermain dengan durasi yang berbeda satu sama lain.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengungkapkan alasan menurunkan beberapa pemain muda salah satunya dengan memasukkan Kakang Rudianto pada babak kedua menggantikan Bayu Mohamad Fiqri, tepatnya menit 72.
Robert Alberts menuturkan, Kakang sengaja diturunkan pada pertandingan tersebut agar pemain yang berposisi sebagai bek itu bisa merasakan atmosfer kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.
Pasalnya, dalam waktu dekat pemain jebolan Akademi Persib tersebut akan kembali bergabung dengan Timnas Indonesia U-19.
"Ya kami percaya kepada Kakang, tapi seperti yang sudah saya sampaikan bahwa Kakang akan memenuhi panggilan lagi dari timnas U-19 jadi kami tidak bisa banyak memainkan dia," ucap Robert Alberts.