Liga 1: Bikin 11 Gol, Persik Kediri Akui Lini Depan Madura United 'Ngeri-ngeri Sedap'
Lebih lanjut, Javier Roca sampai memuji performa Madura United yang sejauh ini layak menyandang sebagai tim terbaik di Liga 1.
Beto Goncalves dkk tak hanya mengumpulkan surplus 10 gol atau yang paling tinggi, tetapi sepasang kemenangan juga mengantar mereka memuncaki klasemen Liga 1 dengan 6 poin.
"Mencetak banyak gol dan memuncaki klasemen, tentu pencapaian itu tidak datang dengan sendirinya. Bukan sebuah kebetulan," ulas Javier Roca.
"Untuk dua pekan awal Liga 1, hasil pertandingan Madura United memang sangat fantatis. Terlihat mereka sangat serius," beber dia.
Seolah berbanding terbalik, Persik Kediri belum merasakan kemenangan dalam dua pekan awal Liga 1. Tim berjulukan Macan Putih kalah 0-2 dari Persita Tangerang (25/07/22) dan imbang 1-1 melawan Bhayangkara FC (31/07/22).
Dengan kata lain, Persik baru mampu mencetak satu gol dari dua laga. Skuad asuhan Javier Roca juga terbenam di urutan 17 klasemen Liga 1.
Hal ini berbanding terbalik dengan Madura United yang sempat memuncaki klasemen sebelum disalip opeh PSM Makassar kemarin.