Liga Inggris

Dibantai Brentford, Gary Neville Sindir Fisik Pemain Man United: Seperti Bocah di Bawah Umur!

Minggu, 14 Agustus 2022 12:40 WIB
Penulis: Reni Nur Arifah | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS-David Klein
Brentford vs Man United, Reaksi Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes usai Kalah di Liga Inggris. REUTERS-David Klein Copyright: © REUTERS-David Klein
Brentford vs Man United, Reaksi Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes usai Kalah di Liga Inggris. REUTERS-David Klein
Penyebab Kekalahan Man United dari Brentford

Ada tiga penyebab fatal yang bikin Manchester United kalah memalukan dari Brentford di Liga Inggris.

Manchester United harus menelan pil pahit di pekan kedua Liga Inggris saat bertandang ke markas Brentford di Stadion Gtech Community, Sabtu (13/08/22) malam WIB.

Setan Merah harus tunduk dengan skor telak 0-4 dari tuan rumah. Masing-masing gol dicetak oleh Josh Dasilva, Mathias Jensen, Ben Mee, dan Bryan Mbeumo.

Tanda-tanda kekalahan Manchester United sudah terlihat sejak babak pertama dimulai. Pertahanan tim tamu beberapa kali mendapat ancaman berbahaya.

Hingga pada akhirnya Brentford sukses memecah kebuntuan pada menit ke-10. Tendangan Josh Dasilva dari luar kotak penalti berhasil menggetarkan jala gawang kiper Manchester United di Liga Inggris, David De Gea.

Baca selengkapnya: 4 Penyebab Kekalahan Man United dari Brentford yang Sudah Tak Perlu Kaget Lagi