Bola Internasional

Media Malaysia Heboh, Mees Hilgers Nongkrong Bareng Erik ten Hag

Senin, 15 Agustus 2022 22:00 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© Reuters/Ed Sykes
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (kiri), dan Cristiano Ronaldo di laga pramusim kontra Rayo Vallecano (31/07/22). (Foto: Reuters/Ed Sykes) Copyright: © Reuters/Ed Sykes
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (kiri), dan Cristiano Ronaldo di laga pramusim kontra Rayo Vallecano (31/07/22). (Foto: Reuters/Ed Sykes)

FOOTBALL265.COM - Media Malaysia gempar melihat pemain keturunan Indonesia, Mees Hilgers bisa bercengkerama akrab dengan pelatih Manchester United, Erik ten Hag.

Sebagaimana diketahui, Manchester United kini sedang menjadi bulan-bulanan. Setan Merah baru saja kalah memalukan di pekan kedua Liga Inggris 2022, dengan skor 4-0.

Bertandang ke markas Brentford di Gtech Community Stadium, Manchester United langsung kebobolan empat gol di babak pertama. Skor bertahan hingga laga usai.

Joshua Dasilva membuka keunggulan di menit ke-10, disusul Mathias Jensen (18'), Ben Mee (31'), dan Bryan Mbeumo (35').

Kekalahan ini membuat Manchester United belum meraih poin di dua laga perdana Liga Inggris musim ini. Awal yang buruk bagi tim yang memiliki pemain sekelas Ronaldo.

Skuad besutan Erik ten Hag kini menghuni posisi juru kunci klasemen dengan 0 poin. Brentford naik ke posisi tiga dengan 4 poin.

Namun, sebelum hasil memalukan Man United vs Brentford, pelatih Erik ten Hag terpantau sempat 'nongkrong' bersama pemain berdarah Indonesia, Mees Hilgers.

Momen Erik ten Hag dan Mees Hilgers makan malam bersama, diunggah oleh fotografer asal Belanda, pemilik akun Instagram @josedonatzfotografie.

Kebersamaan Erik ten Hag dan Mees Hilgers membuat netizen ramai memprediksi bahwa pemain keturunan Indonesia itu bakal main di MU, hingga media Malaysia pun gempar.