FOOTBALL265.COM – Klub Liga Inggris, Chelsea akan memecahkan rekor pengeluaran terbesar dalam satu jendela transfer musim panas ini.
Pemilik baru The Blues, Todd Boehly, telah membuat jejaknya di klub dan meskipun ada kemunduran, mereka telah menandatangani lima pemain.
Tak sampai di situ, Chelsea hampir menambahkan pemain keenam dalam diri bintang Inter Milan, Cesare Casadei, setelah menyetujui kesepakatan senilai £17 juta (Rp303 miliar). Dengan begitu, total uang belanja klub sudah mencapai £195 juta (Rp3,4 triliun).
Pengeluaran itu pun tampaknya belum akan berhenti karena Thomas Tuchel ingin menambahkan bek tengah lain ke dalam skuadnya dengan mendatangkan Wesley Fofana.
Belum lagi dengan transfer Frenkie de Jong dan Anthony Gordon yang sepertinya akan segera diselesaikan sesegera mungkin.
Jika ketiganya bergabung, pengeluaran transfer Chelsea bisa meningkat menjadi £392 juta (Rp6,9 triliun), memecahkan rekor musim panas 2019 Real Madrid sebesar £270 juta (Rp4,8 triliun).
Jadi, ke mana saja uang dengan jumlah fantastis itu dibelanjakan?
Yang pertama, ada Raheem Sterling (£50 juta atau Rp892 miliar). Pesepakbola Inggris ini menandatangani kontrak lima tahun senilai £300 ribu (Rp5 miliar) per minggu dengan opsi satu tahun tambahan.
Sterling pindah ke Stamford Bridge untuk mencari klub sepak bola reguler setelah menjadi bagian dari sistem rotasi di bawah Pep Guardiola. Sejauh ini, ia belum mencetak gol untuk The Blues dalam dua penampilannya.
Kedua, ada Kalidou Koulibaly (£34 juta atau Rp607 miliar). Pesepakbola 31 tahun ini tiba dari Napoli untuk menggantikan Antonio Rudiger yang sangat dicintai fans The Blues setelah transfer gratisnya ke Real Madrid.