Bursa Transfer

Bursa Trasnfer: Casemiro Pergi, Real Madrid Datangkan 'New Raul' Tempaan La Masia Milik Barcelona

Senin, 22 Agustus 2022 03:26 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Juni Adi
© AOP.Press/Corbis via Getty Images
Iker Bravo, wonderkid Bayer Leverkusen didikan Barcelona, dikabarkan siap merapat ke Real Madrid pada bursa transfer kali ini. Copyright: © AOP.Press/Corbis via Getty Images
Iker Bravo, wonderkid Bayer Leverkusen didikan Barcelona, dikabarkan siap merapat ke Real Madrid pada bursa transfer kali ini.

FOOTBALL265.COM - Carlo Ancelotti pernah sempat berujar jika aktivitas Real Madrid di bursa transfer sudah selesai jauh sebelum Liga Spanyol (La Liga) 2022/2023 dimulai.

Akan tetapi kini sepekan jelang penutupan pasar pemain, mereka malah diisukan tengah menjajaki pembelian wonderkid binaan Barcelona yakni Iker Bravo.

Meski Real Madrid baru saja ditinggalkan oleh gelandang bertahan senior mereka dalam diri Casemiro yang memilih hijrah ke Manchester United, namun nama pemain muda tadi tidak berposisi sama.

Bravo justru berposisi asli sebagai penyerang tengah. Saat ini ia bermain untuk kesebelasan asal Jerman, Bayer Leverkusen.

Bravo sudah meninggalkan spanyol di usia 16 tahun usai di bursa transfer musim panas 2021 lalu ia menerima pinangan Leverkusen dengan status free agent.

Saat itu statusnya adalah pemain belia di akademi Barcelona yang kondang gemar mengorbitkan bibit-bibit binaannya jadi pemain besar yaitu La Masia.

Ia sempat ditempatkan bersama tim U-19 Leverkusen namun tim senior Die Werkself masih sempat menggunakan tenaganya di musim yang sama.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Iker Bravo (@ikbravo9)

Hasilnya Iker Bravo sudah mencatatkan dua penampilan kompetitif untuk Bayer Leverkusen masing-masing sebagai pemain pengganti di ajang Bundesliga Jerman dan DFB-Pokal.

Dua penampilan sebagai cameo tersebut namun sudah cukup untuk membuat Real Madrid tertarik membawanya pulang ke Liga Spanyol.