Bursa Trasnfer: Casemiro Pergi, Real Madrid Datangkan 'New Raul' Tempaan La Masia Milik Barcelona
Menurut laporan dari AS, Real Madrid dan Bayer Leverkusen sudah sepakat untuk transaksi peminjaman selama semusim plus opsi pembelian permanen seharga 6 juta Euro.
Iker Bravo hanya butuh menunggu lampu hijau dari FIFA saja sebelum mengemasi kopernya menuju ibu kota Spanyol.
Remaja kelahiran Catalonia itu bahkan telah lolos dari tes kesehatan yang jadi salah satu rutinitas dalam bursa transfer.
Nantinya Bravo tidal akan langsung dimasukkan dalam skuat utama Real Madrid dan bersaing untuk starting XI dengan Karim Benzema.
Alih-alih ia akan ditempatkan bersama tim cadangan Los Merengues yang dipegang oleh legenda klub, Raul Gonzalez.
Dengan tipe permainan yang serupa, Raul diprediksi bisa semakin mengasah bakat Bravo dan membentuknya jadi calon bintang.
Bravo sendiri adalah salah satu rising star paling terang di Negeri Matador usai menjadi opsi reguler lini depan timnas Spanyol U-17 dan U-19.
Menarik untuk ditunggu apakah nantinya Iker Bravo bisa berkembang menjadi pemain inti Real Madrid seutuhnya atau tidak.
Cukup jarang ada pemain yang dilahirkan dan dibesarkan oleh Barcelona namun justru mentas sebagai bintang untuk tim rival abadi.