Dengar Kabar Andrea Belotti Ingin ke AS Roma, Jose Mourinho Malah Bilang Tidak Tahu
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, masih belum bisa memastikan apakah timnya akan mendatangkan bintang timnas Italia tersebut.
Meski demikian, pelatih berpaspor Portugal tersebut mengungkapkan bahwa dirinya merasa senang ketika mendengar kabar bahwa Andrea Belotti ingin bergabung ke AS Roma.
Bukan hanya itu, mantan pelatih Tottenham Hotspur tersebut juga mengakui bahwa dirinya sangat menyukai gaya bermain Andrea Belotti.
“Aku masih tidak tahu apakah kami (AS Roma) akan merekrut Andrea Belotti”, kata Jose Mourinho, dikutip dari cuitan akun Twitter jurnalis transfer terpercaya, @FabrizioRomano.
“Tetapi aku dapat berbicara tentang dia (Belotti) karena dia masih berstatus free agent dan aku dapat mengatakan bahwa aku senang mengetahui dia ingin bergabung dengan Roma,” katanya.
“Aku suka perasaan ini (tentang Belotti), direktur tahu betapa saya menyukainya,” pungkasnya.
Selain Andrea Belotti, nama Marco Asensio juga masuk ke dalam radar pemain yang ingin didatangkan oleh AS Roma.
Masa depan Asensio sendiri bersama Real Madrid sendiri kini memang tengah dalam ketidakjelasan.
Menurut rumor yang berkembang, negosiasi kontrak dengan Real Madrid berjalan lambat lantaran Asensio menginginkan jatah menit bermain yang lebih.
Kini, menurut media Calciomercatto, AS Roma sedang dalam keputusan untuk menggaet Asensio, akan tetapi keputusan itu juga bergantung pada nasib Nicolo Zaniolo.