FOOTBALL265.COM - Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, berhasil mememangkan gelar pemain terbaik Eropa versi UEFA musim ini.
Usai menggelar drawing Liga Champions, UEFA langsung mengumumkan sejumlah penghargaan termasuk pemain terbaik Eropa versi mereka untuk musim lalu.
Seperti biasa, pengumuman penghargaan pemain terbaik Eropa ini dimulai dari 30 besar yang kemudian mengerucut menjadi tiga besar.
Adapun nama-nama yang masuk tiga besar adalah Karim Benzema, Thibaut Courtois, dan Kevin De Bruyne.
Karim Benzema pun terpilih menjadi pemenang. Bukan tanpa alasan ia berhak mendapatkan gelar tersebut.
Pasalnya musim lalu, penyerang asal Prancis itu tampil sangat apik bersama Real Madrid di pentas Liga Champions dan juga kompetisi domestik.
Di Eropa, ia sukses membawa Real Madrid juara Liga Champions. Sedangkan di domestik, ia membawa tim memenangkan Liga Spanyol sekaligus menjadi top skor.
Di LaLiga, torehan 27 golnya jauh di atas Iago Aspas (Celta Vigo) di urutan kedua yang berjarak sembilan gol.
Sementara di Liga Champions, pemain asal Prancis itu membuat 15 gol yang mengantarkan Madrid meraih titel ke-14 di kompetisi tersebut.
Ini merupakan gelar pemain terbaik Eropa versi UEFA pertama bagi Karim Benzema. Ia pun merasa bangga dan gembira.
"Saya sangat senang. Ini pertama kalinya saya memenangkan trofi ini tetapi bagi saya yang paling penting adalah memenangkan trofi bersama tim," ujar Benzema, dilansir dari laman resmi UEFA, Jumat (26/8/22).