Bursa Transfer

3 Fakta Menarik Malick Thiaw: ‘Monster’ Baru di Lini Pertahanan AC Milan

Minggu, 28 Agustus 2022 17:05 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Thilo Schmuelgen
Malick Thiaw (kiri) berduel dengan Marcus Thuram di laga Schalke 04 vs Borussia Monchengladbach (13/08/22). (Foto: REUTERS/Thilo Schmuelgen) Copyright: © REUTERS/Thilo Schmuelgen
Malick Thiaw (kiri) berduel dengan Marcus Thuram di laga Schalke 04 vs Borussia Monchengladbach (13/08/22). (Foto: REUTERS/Thilo Schmuelgen)
2. Pemain Versatile

Dengan postur tubuh 1,91 meter, Malick Thiaw pun kerap diandalkan sebagai bek tengah bagi Schalke 04. Hal tersebut juga membuat AC Milan kemudian merekrutnya.

Namun usut punya usut, Malick Thiaw ternyata seorang Versatile atau pemain yang bisa menempati beragam posisi di lapangan.

Tercatat dirinya bisa menempati posisi bek kanan, bek kiri, dan juga gelandang bertahan maupun gelandang tengah ataupun sebagai penyerang bagi timnya!

Kemampuannya menempati beragam posisi ini tak lepas dari kiprahnya saat muda. Kala masih di tim U-19. Saat itu, dirinya merupakan seorang gelandang.

Namun sang pelatih kemudian menempatkannya di posisi bek tengah, dan menganggap atribut yang dimilikinya cocok untuk menempati posisi tersebut.

Meski demikian, Malick Thiaw ternyata tetap bisa diandalkan di gelandang, hal ini terbukti dari 20 penampilan yang dibuatnya bagi Schalke 04 sebagai gelandang bertahan atau gelandang tengah.