Blak-blakan! Sang Agen Sebut Sergej Milinkovic-Savic Jadi Idaman AC Milan, Tapi...
Selain AC Milan, Mateja Kezman membocorkan jika kliennya juga menjadi incaran klub Liga Italia lainnya yakni Juventus.
Namun, sampai saat ini kedua klub tersebut sulit membajak Milinkovic-Savic lantaran Lazio memasang banderol selangit.
Menurut rumor yang beredar, harga jual Milinkovic-Savic mencapai 100 juta euro alias setara Rp1,4 Triliun.
Tak heran jika kedua klub tersebut sulit menuruti pemintaan tak masuk akan yang diminta oleh I Biancocelesti.
"Tidak ada klub yang bersedia membayar apa yang diminta Lotito dan saya rasa situasinya tidak akan berubah," ujarnya via Calcomercato.
"100 juta? Lazio belum memenangkan trofi besar di Eropa, jadi saya dapat mengatakan bahwa 100 juta terlalu banyak,"
"Semua orang di Juve mencintai pemain. Saya sudah sangat sering membicarakannya di masa lalu,"
"Tetapi kenyataannya sekarang adalah bahwa proyek Sergej terlalu mahal bagi mereka. Mereka jelas dan benar dalam pengertian ini,"
"AC Milan pun demikian. Pioli mencintai pemain, seperti semua orang di klub,"
"Saya sangat menghormati Maldini, pertama sebagai pemain dan sekarang sebagai manajer, orang yang jujur dan terus terang".