Bola Internasional

Mengenang Momen Indonesia Segrup dengan Thailand dan Filipina di Piala AFF: Hampir Jadi Juara!

Selasa, 30 Agustus 2022 21:05 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Anusak Laowilas/NurPhoto via Getty Images
Fachrudin Aryanto (kiri) merebut Siroch Chatthong (kanan) pada laga Thailand vs Timnas Indonesia di final leg kedua Piala AFF 2016. Copyright: © Anusak Laowilas/NurPhoto via Getty Images
Fachrudin Aryanto (kiri) merebut Siroch Chatthong (kanan) pada laga Thailand vs Timnas Indonesia di final leg kedua Piala AFF 2016.
Pertemuan Lainnya

3. Piala AFF 2016

Timnas Indonesia merasakan kembali berada dalam satu grup bersama Thailand dan Filipina kala berpartisipasi di ajang Piala AFF 2016.

Ketiga negara ini tergabung di grup A. Hanya saja, Timnas Indonesia, Thailand dan Filipina ditemani oleh tim kuat lainnya, yakni Singapura.

Di fase grup Piala AFF 2016 itu, Timnas Indonesia berhasil mengangkangi Filipina serta Singapura dan menemani Thailand ke semifinal usai menjadi Runner Up grup A.

Langkah Indonesia dan Thailand di semifinal pun terbilang mulus, dengan mengalahkan lawan-lawannya seperti Vietnam dan Myanmar.

Namun, Indonesia harus kembali kecewa di final usai dikalahkan Thailand dengan agregat 3-2, usai menang 2-1 di Tanah Air dan kalah 0-2 di Thailand.

4. Piala AFF 2018

Dua tahun berselang, Timnas Indonesia kembali berada dalam satu grup bersama Thailand dan Filipina, yakni di Piala AFF 2018.

Di babak grup Piala AFF 2018, Timnas Indonesia, Thailand dan Filipina tergabung di grup B, bersama dengan Singapura dan Timor Leste.

Berbeda dengan edisi-edisi sebelumnya, Timnas Indonesia kini tak bisa menemani Thailand lolos ke semifinal. Tempat skuad Garuda pun digantikan oleh Filipina yang berhasil ke semifinal.

Timnas Indonesia gagal melangkah ke semifinal Piala AFF 2018 usai hanya menempati peringkat ke-4 klasemen grup B dengan raihan 4 poin saja.

Raihan poin itu masih kalah dari Thailand yang mampu mengoleksi 10 poin dan Filipina yang mampu mengantongi 8 poin.