FOOTBALL265.COM - Klub Liga Spanyol (La Liga), Barcelona, masih berusaha keras melepas salah satu penyerangnya, Memphis Depay, di sisa waktu bursa transfer musim panas 2022.
Masa depan bomber Belanda tersebut di Camp Nou masih menjadi tanda tanya besar hingga sekarang.
Manajemen Blaugrana sangat ingin melepasnya segera pada bursa transfer musim panas 2022.
Rumor yang berkembang, Barca butuh mendepak Depay demi bisa mendatangkan satu pemain baru lagi.
Sebenarnya beberapa waktu lalu, ada Juventus yang menyatakan ketertarikan terhadap eks penggawa Manchester United itu.
Namun Juve batal melangkah lebih jauh, sebab kesulitan memenuhi nilai gaji yang diminta sang pemain.
Depay sempat pula digosipkan akan kembali ke pelukan sang mantan, Manchester United.
Jurnalis Italia spesialis bursa transfer, Fabrizio Romano, mengabarkan bahwa pihak Setan Merah mulai mempertimbangkan opsi membawa pulang Depay ke Old Trafford.
"United saat ini mempertimbangkan untuk merekrut Depay, namun mereka masih sebatas mempertimbangkan dan belum ada tindakan nyata untuk transfer ini,"