Liga Indonesia

Wejangan Firman Utina buat Sang Anak Rayhan yang Dipanggil Timnas Indonesia U-19

Jumat, 2 September 2022 12:35 WIB
Penulis: Ammara Marthiara | Editor: Indra Citra Sena
© Muhammad Nabil/INDOSPORT
Pemain senior Persija, Ismed Sofyan. Copyright: © Muhammad Nabil/INDOSPORT
Pemain senior Persija, Ismed Sofyan.
Idolakan Ismed Sofyan dan Pratama Arhan

Ogah ikuti jejak Firman Utina, sang anak, Rayhan Utina, kini malah mengidolakan Ismed Sofyan dan pemain muda terbaik Indonesia, Pratama Arhan.

Firman Utina adalah salah satu legenda hidup sepak bola Indonesia. Setiap klub yang mengontraknya, besar kemungkinan akan gacor hingga mengangkat trofi juara.

Sebagai buktinya, Arema, Sriwijaya FC, Persib Bandung, hingga Bhayangkara FC sukses mengangkat trofi bersama Firman.

Tak lupa, Timnas Indonesia ikutan berjaya. Firman Utina bermain sebagai gelandang serang. Tak hanya membuka ruang gerak, pemain asal Sulawesi Utara itu juga kerap mencetak gol maupun memberikan assist.

Firman Utina akhirnya memutuskan gantung sepatu atau pensiun di 2018, setelah membawa Kalteng Putra promosi ke Liga 1.

Jejak prestasi Firman Utina coba dilanjutkan oleh sang anak, Rayhan Utina. Namun, alih alih menjadi gelandang, sang anak justru memilih untuk berposisi sebagai bek kiri. Rayhan Utina saat ini tercatat sebagai pemain Persija Development U-18.

Ia masuk ke Persija tanpa campur tangan sang ayah, yang justru bekerja di Akademi Borneo FC. 

"Anak saya, Rayhan Utina, sekarang dia bermain di Persija Development U-18, dia datang benar-benar dari seleksi," ungkap Firman Utina di kanal Youtube Capt Hamka.

"Saya membiarkan Rayhan bukan karena enggak sayang sama anak saya, tapi untuk menjadi pemain yang sukses itu kan harus timbul dari diri sendiri," jelas Firman Utina.