Liga Italia

Panaskan Derby Milan, Legenda Terbesar Inter Milan Sebut AC Milan Tak Seberapa

Sabtu, 3 September 2022 13:40 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Massimo P
Bek Inter Milan, Milan Skriniar Berduel dengan Dusan Vlahovic dari Juventus. Foto: REUTERS/Massimo Pinca Copyright: © REUTERS/Massimo P
Bek Inter Milan, Milan Skriniar Berduel dengan Dusan Vlahovic dari Juventus. Foto: REUTERS/Massimo Pinca
Juventus Lebih Berat Ketimbang AC Milan

Taka hanya cukup dengan mengatakan AC Milan lebih buruk daripada Inter Milan, Sandro Mazzola juga menambahkan bahwa Juventuslah yang setidaknya akan mampu memberikan perlawanan dalam perburuan gelar juara liga tahun ini.

Menurutnya, Juventus selalu memiliki mentalitas pemenang dan mampu menunjukkan konsistensi dalam setiap pertandingan mereka.

Bahkan, Sandro Mazzola juga turut menuntut agar pelatih Inter, Simone Inzaghi, mengeluarkan ide-ide dan strategi baru dalam mengejar gelar juara Liga Italia.

“Menurut pendapat saya, Juventus akan menjadi musuh nyata Inter, tidak ada jalan keluar dari mereka,” ujar Sandro Mazzola dilansir dari Sempreinter.

“Mereka selalu memiliki mentalitas pemenang, mereka memilikinya dalam diri mereka. Mereka terbiasa dengan kejuaraan teratas, mereka menaruhnya di kepala mereka dan mereka tidak menyerah. Inter harus pandai mengeluarkan ide-ide tertentu dari kepala mereka,” tambah Mazzola.

Sandro Mazzola bahkan juga turut terang-terangan mengenai apa yang telah dilakukan Inter selama bursa transfer musim panas tahun ini, salah satunya adalah perekrutan Romelu Lukaku.

Mazzola turut mengatakan bahwa dirinya sangat menyukai cara Inter dengan memulangkan kembali Lukaku ke Giuseppe Meazza.

“Saya sangat menyukai cara dia kembali dan cara dia bergerak. Lalu jangan lupa bahwa Lukaku adalah Lukaku: ketika dia ada di sana, itu cerita lain,” ujar Sandro Mazzola.

Kendati ia mampu mengutarakan kebahagiaannya terkait transfer Romelu Lukaku, tetapi pada Derby Milan nanti, Lukaku dipastikan akan absen.