Manchester United Berhasil Bekuk Arsenal, Erik ten Hag: Mereka Bermain Bagus, Tapi Kami Lebih Baik
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, mengungkapkan bahwa kemenangan tersebut diraih berkat solidnya lini pertahanan yang sulit ditembus oleh lini serang Arsenal.
Mantan manajer Ajax Amsterdam itu beranggapan bahwa dirinya tidak merasakan perlawanan yang berarti dari para penyerang skuad asuhan Mikel Arteta itu.
“Arsenal bermain bagus, tetapi kami bertahan dengan baik, saya tidak pernah merasa mereka akan menghancurkan kami. Mereka memiliki banyak pergerakan dan kreativitas, tetapi kami bertahan sebagai tim dengan 11 pemain” kata Erik ten Hag, dikutip dari BBC.
“Kami dapat memiliki tekanan dan organisasi yang lebih baik, kami mampu mengontrolnya,” imbuhnya.
“Permainan lebih banyak, kami bisa lebih baik dalam penguasaan bola dengan ketenangan yang lebih baik, maka kami akan lebih mendikte (jalannya permainan). Kami belum lama bersama, maka kami akan mengusahakannya,” sambungnya.
Erik ten Hag pun juga memuji dua pemainnya, Marcus Rashford dan Antony, yang berhasil memanfaatkan kelengahan di lini pertahanan Arsenal yang terlalu naik.
“Mereka berdua bermain hebat, ancaman (terjadi) secara terus-menerus, saya tahu serangan kami sangat kuat. Mereka kreatif dan memiliki kecepatan,” katanya.
“Ini adalah kali pertama mereka bermain bersama dan penampilan ini sangat baik untuk ditonton,” pungkasnya.