Bola Internasional

Ngaco! Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Malaysia U-18 di Laga Uji Coba

Selasa, 6 September 2022 10:10 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© PSSI
Uji coba antara Timnas U-19 vs Persija Jakarta U-18. Copyright: © PSSI
Uji coba antara Timnas U-19 vs Persija Jakarta U-18.

FOOTBALL265.COM – Kabar kurang valid kini tengah menghinggapi Timnas Indonesia U-19 lantaran media Vietnam mengabarkan bahwa skuad Garuda Muda kalah dari Malaysia U-18.

Pada Senin (05/09/22) kemarin Timnas Indonesia U-19 sebenarnya sedang melakukan laga persahabatan melawan Persija Jakarta U-18 di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK).

Hasil dari pertandingan tersebut didapati skuad asuhan Shin Tae-yong mengalami kekalahan tipis 1-2 atas tim muda asal ibu kota itu.

Satu-satunya gol yang mampu ditorehkan oleh penggawa Timnas Indonesia U-19 adalah melalui Ronaldo Kwateh.

Alih-alih memberikan kabar kebenaran terkait pertandingan yang sedang berlangsung, media Vietnam, The Thao justru mengabarkan bahwa Timnas Indonesia U-20 kalah melawan Malaysia U-18.

“Ronaldo Cetak Gol, Indonesia U20 Masih Kalah dari Timnas U18 Malaysia,” tulis The Thao dalam judul pemberitaannya, Senin (05/09/22).

Padahal, menurut pantauan tim FOOTBALL265.COM, Timnas Indonesia U-19 justru sedang tidak melakukan latih tanding melawan Malaysia U-18.

“Pada akhirnya, pelatih Shin Tae Yong kalah dari wakil Malaysia dengan skor 1-2. Satu-satunya gol Indonesia U20 dicetak oleh Ronaldo Kwateh,” lanjut media Vietnam, The Thao dalam laporannya, Senin (05/09/22).

© thethao247.vn
Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Malaysia U-18 di Laga Uji Coba Copyright: thethao247.vnMedia Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Malaysia U-18 di Laga Uji Coba

Hal tersebut tentu mengundang tanya bagi seluruh penggemar sepak bola di Indonesia sebab pada realitanya Timnas Indonesia U-19 justru sedang menghadapi Persija Jakarta U-18 di Stadion PTIK.

Kendati demikian, laga uji coba yang dilakukan oleh Timnas Indonesia U-19 ini bertujuan untuk mengasah kemampuan mereka sebelum Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.