FOOTBALL265.COM – Legenda Manchester United, Gary Neville, mengatakan Arsenal bakal kehilangan tiket Liga Champions jika striker mereka, Gabriel Jesus, sampai diterpa cedera.
Seperti yang diketahui, Arsenal masih bertengger di puncak klasemen sementara Liga Inggris (Premier League) hingga laga keenam usai dihelat.
Ya, kedigdayaan Arsenal tersebut juga tidak lepas dari betapa mengerikannya Gabriel Jesus di depan mulut gawang lawan.
Didatangkan dari Manchester City pada bursa transfer musim panas ini, Gabriel Jesus langsung membuat dampak signifikan bersama Arsenal.
Hal itu bisa dilihat dari torehan tujuh gol yang pria asal Brasil tersebut lesatkan dalam lima laga saat tur pramusim The Gunners.
Kendati banyak yang berpikir bahwa Gabriel Jesus bakal meredup saat kompetisi Liga Inggris dimulai, pria berusia 25 tahun tersebut membuktikan bahwa mereka salah.
Perannya yang vital tersebut membantu Meriam London meraih hasil sempurna hingga laga kelima Liga Inggris sebelum rekor itu disetop oleh Manchester United.
Pada pertandingan kontra Setan Merah yang berakhir 3-1 untuk kemenangan Bruno Fernandes cs, Gabriel Jesus dirasa cukup kesulitan dalam menghadapi Lisandro Martinez yang menjaganya dengan ketat.
Legenda Manchester United, Gary Neville, bahkan menyebut bahwa harapan Arsenal untuk lolos ke empat besar bisa tamat jika Gabriel Jesus sampai diterpa cedera.