Liga Champions

Juventus Kalah, Rabiot: Kami Sudah Main Lebih Baik ketimbang di Liga Italia

Rabu, 7 September 2022 11:31 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Daniele Badolato - Juventus FC/Juventus FC via Getty Images
Adrien Rabiot setelah diumumkan kepada awak media di Italia Copyright: © Daniele Badolato - Juventus FC/Juventus FC via Getty Images
Adrien Rabiot setelah diumumkan kepada awak media di Italia

FOOTBALL265.COM - Juventus kalah dari Paris Saint-Germain dalam laga Grup H Liga Champions 2022/23 yang berlangsung hari ini, Rabu (07/09/22).

Juventus kebobolan dua gol cepat dari Kylian Mbappe, menit ke-5 dan ke-22. Di babak kedua, anak buah Massimiliano Allegri mulai memberikan perlawanan ketat meski hanya bisa menipiskan ketertinggalan berkat gol Weston McKennie di menit ke-53.

Gelandang Juventus, Adrien Rabiot, menerima gemuruh cemoohan ketika meninggalkan pertandingan di babak kedua. Berbicara usai laga, ia pun mengakui bahwa timnya telat panas.

“Kami mengawali dengan buruk, terutama di 20 menit pertama. Kami kesusahan, tapi kami bermain bagus di babak kedua,” tutur Rabiot, dikutip dari Football Italia.

“Kami seharusnya bisa bermain lebih baik lagi. Saya sedikit kesal karena babak pertama. Kami kebobolan dua gol terlalu awal dan permainan berubah.”

“Kami membuktikan bahwa kami bisa bermain lebih baik di babak kedua. Kami punya peluang, tapi kami harus terus bekerja dan memikirkan Benfica (untuk laga selanjutnya),” tutup Rabiot.

Gelandang asal Prancis itu tak serta-merta kehilangan kepercayaan pada rekan-rekannya. Bahkan ia yakin Bianconeri bermain lebih baik di Liga Champions ketimbang saat di Liga Italia.

“Kami harus menemukan sistem dan pemain yang tepat di atas lapangan. Namun saya rasa kami bermain lebih baik malam ini daripada di pertandingan-pertandingan liga,” katanya.

“Sayangnya, saat kami kalah selalu ada kritikan buat para pemain dan pelatih. Kami bermain baik di babak kedua dan saya senang. Kami telah menampilkan permainan bagus tapi kami harus tetap kerja keras, ini musim yang panjang,” tukas Rabiot.