Liga Italia

Inter Milan Dijual! Bos Klub NBA Keturunan India Jadi Kandidat Terkuat

Sabtu, 10 September 2022 20:45 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis:Yanto/Football265.com/Foto:Claudio Villa - Inter/Inter via Getty Images
Presiden klub Liga Italia, Inter Milan, yaitu Steven Zhang dikabarkan sudah berangkat ke California untuk menemui pemilik baru. Copyright: © Grafis:Yanto/Football265.com/Foto:Claudio Villa - Inter/Inter via Getty Images
Presiden klub Liga Italia, Inter Milan, yaitu Steven Zhang dikabarkan sudah berangkat ke California untuk menemui pemilik baru.

FOOTBALL265.COM – Presiden klub Liga Italia, Inter Milan, yaitu Steven Zhang dikabarkan sudah berangkat ke California untuk menemui pemilik baru.

Pengusaha asal China, Steven Zhang, dikabarkan sudah berangkat ke California, Amerika Serikat untuk menemui calon pemilik baru Inter Milan.

Laporan terbaru menyebutkan bahwa manajemen Inter Milan sudah bertemu dengan Goldman Sachs selaku perwakilan yang akan mempertemukan mereka dengan pemodal baru.

Pasalnya, bank sudah meminta Inter mencari pemilik baru karena ada sesuatu yang harus diselesaikan, yaitu utang senilai 275 juta euro.

Dilansir dari Calciomercato, Steven Zhang akan bertemu dengan pebisnis keturunan India berkerwarganegaraan Amerika Serikat, Vivek Ranadive, yang kini menjadi pemilik tim NBA, Sacramento Kings.

Ranadive sendiri kabarnya masih memiliki hubungan dengan taipan Gerry Cardinale yang baru saja menyelesaikan akuisisi AC Milan.

Keuangan perusahaan asal China, Suning kabarnya tengah terkena masalah dan ini bukan hal yang baru menimpa Inter Milan.

Steven Zhang selaku pemilik Inter Milan hanya memiliki waktu 20 bulan lagi untuk mengembalikan pinjaman kepada Oaktree yang memiliki bunga 12 persen.

Tak hanya itu, Inter Milan juga masih harus membayar obligasi senilai 400 juta euro dengan bunga 6,75 persen.

Sebelumnya, menyikapi kekalahan dari Bayern Munchen di Liga Champions, dilansir dari Sky Sports, Direktur Inter Milan dikabarkan segera mengadakan diskusi mendalam terkait kondisi tim.