Liga Indonesia

Liga 1: Aji Santoso Akui Pemain Muda PSM Lebih Baik dari Persebaya

Minggu, 11 September 2022 13:25 WIB
Kontributor: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Adriyan Adirizky/INDOSPORT
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, bersama pemainnya, Rizky Ridho, saat pre-match press conference vs PSM Makassar pada pekan ke-9 BRI Liga 1 2022/2023 Copyright: © Adriyan Adirizky/INDOSPORT
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, bersama pemainnya, Rizky Ridho, saat pre-match press conference vs PSM Makassar pada pekan ke-9 BRI Liga 1 2022/2023

FOOTBALL265.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menyebut pemain muda yang dimiliki PSM Makassar di Liga 1 lebih baik dari klub besutannya.

Hal tersebut diungkapkan pascakalah telak dengan skor 0-3 pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2022/23 di Stadion Gelora B.J Habibie, Kota Parepare, Sabtu (10/09/22) malam.

“Mereka memiliki banyak pemain muda berkualitas sama juga dengan kami. Hanya yang membedakan adalah beberapa pemain muda kami belum pernah merasakan main di Liga 1 bahkan Liga 2,” ujar juru taktik 52 tahun ini.

Tak hanya itu, Aji Santoso juga membenarkan bahwa ketidakhadiran Marselino Ferdinand dan Higor Vidal membuat daya gedor Persebaya Surabaya menurun drastis.

Situasi tersebut terihat sangat jelas sepanjang duel menghadapi PSM Makassar sehingga Rizki Ridho cs. harus rela babak belur dihajar 0-3 pada pekan ke-9 BRI Liga 1 2022/23.

“Permasalahan kami adalah ketika mulai kompetisi berjalan dari laga pertama sampai malam ini yang kesembilan, tim ini tak pernah komplit,” ungkap Aji Santoso.

“Vidal tak ada dan Marselino juga lagi di timnas tapi tak masalah dan saya enggan menjadikan masalah itu sebagai sebuah alasan,” tambah dia lagi kepada awak media olahraga.

Absennya Marselino Ferdinand dan Higor Vidal pada laga kontra PSM Makassar menjadi laga kelima bagi mereka tak memperkuat Persebaya Surabaya di BRI Liga 1 2022/23.