Liga Spanyol

Tampil Gacor, Carlo Ancelotti Siap Proyeksikan Pemain Real Madrid Ini Jadi Super Hero di Masa Depan

Senin, 12 September 2022 15:28 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Susana Vera
Aksi Federico Valverde di laga Real Madrid vs Mallorca (11/09/22). (Foto: REUTERS/Susana Vera) Copyright: © REUTERS/Susana Vera
Aksi Federico Valverde di laga Real Madrid vs Mallorca (11/09/22). (Foto: REUTERS/Susana Vera)

FOOTBALL265.COM – Pelatih klub Liga Spanyol (LaLiga), Real Madrid, Carlo Ancelotti meyakini Federico Falverde akan menjadi pahlawan bagi Los Blancos di masa yang akan datang.

Real Madrid baru saja melakoni pekan ke lima Liga Spanyol dengan hasil kemenangan atas Real Mallorca di Santiago Bernabeu.

Empat gol Real Madrid malam tadi berhasil dicetak oleh Federico Valverde (45+3’), Vinicius Junior (72’), Rodrygo (89’), dan Antonio Rudiger (90+3’). Sedang satu gol Real Mallorca dicetak oleh Vedat Muriqo pada menit ke-35.

Kemenangan Real Madrid tersebut berhasil membuat mereka menjadi satu-satunya klub yang mampu mencatatkan kemenangan sempurna hingga pekan ke lima Liga Spanyol musim ini.

Namun, dibalik kesuksesan Los Blancos melibas Real Mallorca, Carlo Ancelotti justru menaruh perhatian lebih terhadap penampilan yang ditunjukkan Federico Valverde.

Ancelotti bahkan menyebut apa yang telah ditunjukkan Valverde telah mampu membuat mesin gol Real Madrid menjadi lebih hidup.

Tak ayal, mantan pelatih AC Milan tersebut menyebut jika Valverde bisa menjadi pemain yang dapat diandalkan oleh Real Madrid di masa yang akan datang.

“Dia (Federico Falverde) adalah seorang pemimpin dan Federico sangat, sangat penting bagi kami”, ujar Carlo Ancelotti dilansir dari Marca.

“Dia melakukannya dengan sangat baik, dia sangat rendah hati, dan ini dapat membantunya menjadi pemimpin di masa depan,” tambah pelatih yang sukses membawa Real Madrid juara Liga Champions musim lalu itu.

Kini, setelah berhasil mendulang poin di pekan ke lima Liga Spanyol, Real Madrid akan kembali fokus ke Liga Champions menghadapi RB Leipzig.