3 Dosa Besar AC Milan Jika Gagal Kalahkan Dinamo Zagreb di Liga Champions, San Siro Terkutuk!
AC Milan wajib menang atas Dinamo Zagreb malam nanti, demi memperbaiki posisinya di tabel klasemen Grup E Liga Champions 2022/23.
Bahkan tambahan tiga poin nantinya bakal berpeluang membuat Rossoneri langsung memuncaki klasemen sementara.
Milan kini berada di peringkat kedua dengan raihan satu poin, hasil bermain imbang kontra Red Bull Salzburg dalam matchday pertama.
Sedangkan Zagreb, kini menjadi tim yang untuk sementara menjadi pemuncak klasemen, lewat raihan tiga poin.
Andai Milan gagal menang, tentu mereka dihampiri dosa besar, karena melewatkan kesempatan emas merebut puncak tabel klasemen Grup E.
Hasil imbang juga merupakan kegagalan. Tambahan satu poin tentu tidak cukup membuat Milan menggeser Zagreb dari posisi puncak.
2. Menodai Rekor Sempurna Head to Head
AC Milan sejatinya lebih diunggulkan oleh banyak pengamat untuk bisa memenangkan laga kontra Dinamo Zagreb.
Selain karena nama besar dan faktor main di rumah sendiri, Rossoneri memang memiliki rekor head to head yang sempurna kontra tim lawan.
Sejauh ini, kedua tim sudah bertemu sebanyak dua kali, dan kesemuanya berlangsung di ajang Liga Champions musim 2000/01 silam.
Hasil yang didapat, Milan selalu mampu meraih kemenangan, masing-masing skornya adalah 3-0 (pertemuan pertama) dan 3-1 (pertemuan kedua).
Andai nanti sampai gagal menang, apalagi kalah, Milan jelas akan menodai rekor sempurna head to head mereka kontra Dinamo Zagreb.