Ibaratkan Gempa, Media Vietnam Kaget Timnas Indonesia Sukses Permalukan Curacao
Media Vietnam, Soha.vn, menyebutkan jika Timnas Indonesia telah menghadirkan gempa usai melibas Curacao dengan skor 3-2.
Kemenangan yang tak disangka itu, turut membuat negara tetangga ikut terpana dengan penampilan dari skuad Shin Tae-yong.
“Timnas Indonesia membuat kejutan besar di laga persahabatan (FIFA Matchday) kemarin, ketika mereka menang melawan Curacao dengan skor 3-2," tulis Soha.vn.
Mereka tak menyangka jika Timnas Indonesia yang berada di ranking 155 FIFA, mampu mengalahkan Curacao yang memiliki peringkat 84.
Sebelum pertandingan ini digelar, banyak pihak menilai jika Indonesia telah memilih lawan yang salah karena mengundang salah satu wakil dari CONCACAF.
Tapi, berkat penampilan yang mengesankan dari Shin Tae-yong dan para pemainnya, membuat Media Vietnam terkesan.
Media Vietnam, Soha.vn. juga terkesan dengan penampilan Pratama Arhan sebagai kapten Timnas Indonesia saat memberikan assist dari lemparan ke dalam.
Bahkan, mereka juga terkesan dari cara Shin Tae-yong dalam mempertahankan keunggulan, meski memberikan kesempatan bagi pemain lainnya.
“Taktik pelatih Shin Tae-yong berhasil ketika Indonesia mampu mempertahankan keunggulan dan meraih kemenangan mengejutkan 3-2,” ungkap Soha.vn.
Sementara itu, Timnas Indonesia masih memiliki pertandingan lain dengan Curacao pada, Selasa (27/09/22) mendatang.