Liga Indonesia

Liga 1: Wanita Cantik Ini Doakan Agar Irfan Bachdim Kembali Main untuk Bali United

Senin, 26 September 2022 13:25 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
© ibachdim
Striker klub Liga 1 Persis Solo, Irfan Bachdim diharapkan bisa kembali bermain untuk Bali United di masa mendatang oleh sang istri. Copyright: © ibachdim
Striker klub Liga 1 Persis Solo, Irfan Bachdim diharapkan bisa kembali bermain untuk Bali United di masa mendatang oleh sang istri.
Karier di Bali United

Irfan Bachdim pernah membela Bali United dari 2017 hingga 2019 lalu. Dia mempersembahkan satu gelar juara liga 1 pada musim terakhirnya. 

Setelah berpisah dengan Serdadu Tridatu, pemain 34 tahun itu kemudian bergabung dengan PSS Sleman pada 2020. Lalu Irfan kemudian menyebrang ke Persis Solo pada 2021 lalu. 

Musim ini, Irfan belum banyak dapat kesempatan bermain. Pemain kelahiran Belanda itu baru sekali diturunkan selama 44 menit, saat Persis lawan Persija Jakarta pada pekan kedua Liga 1 2022. 

Sementara itu, Persis Solo juga dalam situasi kurang bagus. Tim promosi tersebut sempat masuk zona degradasi dan kini perlahan naik dan berada diurutan ke-13 klasemen sementara.