Performa Timnas Inggris Belum Membaik, Masa Depan Gareth Southgate Dipertanyakan
Pelatih 52 tahun ini juga telah memperpanjang kontraknya pada November 2021 kemarin dan kini jabatannya akan berakhir pada Desember 2024 nanti.
"Kontrak tidak relevan di dalam sepak bola karena manajer memiliki kontrak tiga, empat, hingga lima tahun dan Anda menerima bahwa hasilnya kurang memuaskan," ucap Southgate.
"Mengapa saya menjadi berbeda? Saya tidak cukup arogan dengan berpikir bahwa kontrak saya akan melindungi saya dengan cara apapun."
Southgate pun ingin membawa negaranya bangkit dan tampil prima sebelum akhirnya bermain di Piala Dunia 2022 di Qatar pada November mendatang.
"Saya benar-benar menghargai itu. Tetapi, saya tentu saja kami memahami bagaimana suasana hati berubah dengan hasil," ujarnya.
"Saya realistis tentang itu. Sejarah adalah sejarah dan Anda akan dinilai dengan cara itu. Pertandingan berikutnya akan sangat penting."
Untuk membawa Inggris bangkit, Southgate berharap pihaknya mendapat dukungan penuh dari masyarakat dan fans Inggris.
"Alasan kami bisa sukses adalah kebersamaan. Kami tidak bisa sukses jika fans justru melawan kami, atau media tidak merasa hangat dengan kami," tuturnya.
"Memang lebih sulit melawan oposisi. Hanya kami yang bisa memperbaikinya. Itulah keinginan kami."
Sementara itu, Inggris tergabung di Grup B di Piala Dunia 2022 nanti. Di grup ini, mereka menghadapi tim-tim yang cukup kuat. The Three Lions akan berhadapan dengan Iran, Amerika Serikat, dan Wales.