3K
In-depth
3 Pemain Timnas Indonesia yang Siap Tampil Gemilang dan Buat Curacao Kembali Babak Belur
© REUTERS/Chalinee Thirasupa
3. Marc Klok
Pemain terakhir yang diprediksi bakal tampil gemilang dalam duel leg kedua melawan Curacao adalah gelandang andalan Persib Bandung bernama Marc Klok.
Pemain Naturalisasi berdarah Belanda ini sempat menjadi salah satu sosok yang paling bersinar kala melawan Curacao di laga perdana.
Meski berhadapan dengan lawan berpostur tinggi besar, ia sukses menjadi jendral lapangan tengah.
Ia juga mencatatkan namanya di papan skor untuk gol perdana Timnas Indonesia atas Curacao. Berkat aksinya, Timnas Indonesia mampu menyamakan skor 1-1 dan membuat Witan Sulaeman dkk memiliki motivasi untuk bangkit.