Ada Rival di AFF, 3 Negara yang Cocok Jadi Pelabuhan Shin Tae-yong andai Timnas Indonesia Dibekukan FIFA
Padahal walau kecil Singapura punya banyak pemain bertalenta. Saat ini core skuat mereka ada di trio Fandi bersaudara.
Irfan Fandi yang paling tua adalah bek tengah utama dengan 42 caps. Ikhsan Fandi si anak tengah merupakan bomber dengan potensi besar dan sudah membuktikan punya karier sukses bersama sang kakak di Thailand dengan membela BG Pathum.
Sementara itu Ilhan Fandi yang baru berusia 19 tahun juga berposisi pemain depan sedang diorbitkan untuk menjadi starter reguler dan juga punya bakat oke.
Apabila mau, Singapura bisa memecat saja Takayuki Nishihaya dan berpaling pada Shin Tae-yong yang sudah terbukti sanggup nyaris seorang diri menyulap timnas Indonesia menjadi tim disegani.
2. Vietnam
Satu lagi negara Asia Tenggara yang bisa menjadi pelabuhan Shin Tae-yong selanjutnya. Vietnam bisa menjadi tim yang amat cocok bagi pria 52 tahun itu.
Kenapa? Kebetulan VFF selaku federasi Vietnam belum lagi memperpanjang masa bakti pelatih mereka saat ini yakni Park Hang-seo.
Apabila tidak menemukan kata sepakat, maka Shin Tae-yong bisa menjadi penggantinya.
Kedua pelatih punya kemiripan filosofi yakni sepak bola ofensif yang mengandalkan umpan pendek dari kaki ke kaki.
Ketersedian pemain dengan kualitas tinggi walau kebanyakan hanya bermain di liga lokal seperti Nguyen Hoang Duc, Nguyen Quang Hai, Doan Van Hau dan masih banyak lagi akan sangat memanjakan Shin Tae-yong.
Belum lagi jika menghitung faktor The Golden Star Warriors juga sudah punya pengalaman bersaing di babak akhir kualifikasi Piala Dunia zona Asia.