Susul Trio Gabriel, 3 Gelandang Brasil yang Layak Dibeli Arsenal untuk Tingkatkan Kedalaman Lini Tengah
Douglas Luiz merupakan seorang gelandang berkebangsaan Brasil yang kini sedang merumput bersama tim Liga Inggris, Aston Villa.
Kiprah Luiz di Aston Villa termasuk menjadi pemain yang menonjol, sehingga banyak klub top Eropa tertarik buat merekrutnya.
Arsenal pun kebetulan termasuk salah satu tim yang kepincut dengan kehebatan pemain berusia 24 tahun tersebut.
Bursa transfer musim panas 2022 kemarin, Meriam London sempat mencoba mendekati Luiz, tapi masih belum menemui keberhasilan.
Melansir laporan Fabrizio Romano, manajemen Arsenal disebut-sebut belum menyerah, dan akan mencoba merayu Luiz lagi saat bursa transfer musim dingin 2023 dibuka.
Namun ada laporan lain yang menyatakan, bahwa The Gunners mungkin bakal menunggu sampai musim panas 2023.
Penyebabnya adalah kontrak Luiz yang akan habis pada Juni 2023 mendatang, sehingga Arsenal berpeluang mendaratkannya secara gratis tahun depan.
Harga pasaran versi Transfermarkt: 35 juta euro.
2. Bruno Guimaraes
Bruno Guimaraes kini diketahui sedang menjalani karier sepak bolanya bersama klub Liga Inggris, Newcastle United.
Ia baru gabung Newcastle pada bursa transfer musim dingin Januari 2022 lalu, dibeli dari Olympique Lyon seharga 42 juta euro.
Sejak memperkuat Newcastle, gelandang asal Brasil ini selalu punya peran penting di barisan lini tengah timnya.
Musim ini, gelandang berusia 24 tahun tersebut bahkan mampu membantu Newcastle untuk sementara bercokol di peringkat enam klasemen Premier League.
Guimaraes pun rasanya menjadi salah satu gelandang Brasil yang layak dibeli Arsenal, guna meningkatkan kedalaman lini tengah.
Kebetulan, The Gunners pada masa lalu memang pernah sempat mencoba mendekati sang pemain, sehingga tak ada salahnya bila mereka datang lagi mengajaknya bergabung.
Harga pasaran versi Transfermakt: 50 juta euro.