2.5K
Liga Indonesia
Resmi! Demi Comeback ke Liga 1, Persipura Pulangkan Boaz Solossa di Putaran Kedua
© MO Putra Delta Sidoarjo
Lini Depan Persipura di Liga 2
Saat ini Persipura sudah memiliki tiga pemain depan. Penghuni lini depan Persipura saat ini antara lain Patrich Wanggai, Sansan Fauzi Husaeni dan pemain muda Samuel Gwijangge.
Masuknya Boaz diharapkannya bisa menambah daya ledak skuad asuhan Ricky Nelson.
"Kehadiran Boaz kami harapkan akan menambah ketajaman lini depan kami," ucapnya.
Skuad Mutiara Hitam sampai saat ini masih berada di puncak klasmen sementara Liga 2 grup timur dengan mengoleksi 11 poin dari 3 kemenangan, 2 kali seri dan 1 kali kalah.
Persipura masih menyisakan dua laga sisa di putaran pertama Liga 2 grup timur yaitu menghadapi laga tandang melawan PSBS Biak dan satu laga kandang menghadapi Babel United.