Liga Inggris

Jatuh Bangun Hadapi Leeds United, Mikel Arteta Ngaku Arsenal Menang ‘Hoki’

Senin, 17 Oktober 2022 11:23 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Prio Hari Kristanto
© Reuters/David Klein
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. Copyright: © Reuters/David Klein
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta.
Sebut Kemenangan Arsenal karena Faktor Hoki

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memuji penampilan anak asuhnya usai berhasil mempermalukan Leeds United dengan skor 1-0.

Meski meraih kemenangan, dalam laga tersebut Arsenal harus ‘jatuh bangun’ menghadapi agresivitas yang ditunjukkan oleh Leeds United.

Arsenal sendiri bisa dibilang beruntung pada laga tersebut, setelah hadiah penalti yang diberikan oleh wasit gagal diselesaikan dengan baik oleh penyerang Leeds United, Patrick Bamford.

Selain itu, Arsenal juga beruntung karena wasit menggagalkan kartu merah Gabriel Magalhaes setelah wasit memutuskan bahwa Patrick Bamford melakukan pelanggaran terlebih dahulu.

Bukan hanya itu, keberuntungan menyertai Arsenal pada laga tersebut setelah Leeds United gagal memanfaatkan banyak peluang yang mampu dihalau dengan baik oleh Aaron Ramsdale.

Hal inilah yang lantas membuat Aaron Ramsdale mencatatkan dirinya sebagai ‘Man of the Match’ pada laga tersebut.

“Kami memberikan bola sederhana di area yang sangat berbahaya dan terkadang kami beruntung,” kata pelatih Arsenal, Mikel Arteta, dikutip dari laman resmi klub.

“Kami mempersulit diri sendiri karena tidak menutup pertandingan di babak pertama. Pada babak kedua kami membuat terlalu banyak kesalahan, sehingga memberikan peluang dan kepercayaan kepada Leeds,” 

“Kredit untuk mereka, saya pikir di babak kedua mereka sangat bagus. Suasananya luar biasa, dan saya pikir mereka juga pantas untuk mendapatkan itu,” ujar Arteta.

Setelah melawan Leeds United di Liga Inggris, Arsenal akan bersiap untuk menghadapi PSV Eindhoven pada laga penyisihan Grup A Liga Europa.