Liga Indonesia

Javier Roca Beberkan Program Arema FC Pekan Depan, Dimulai Trauma Healing

Selasa, 18 Oktober 2022 09:41 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Prio Hari Kristanto
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Pertandingan Liga 1 pekan ke-11 antara Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (01/10/22). Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Pertandingan Liga 1 pekan ke-11 antara Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (01/10/22).
Konsep Latihan

Yang jelas, situasi yang dialami skuad Arema FC menjadi tugas berat bagi tim pelatih, khususnya Javier Roca. Pelatih kebangsaan Chile itu mesti berpikir keras untuk membuat kondisi anak asuhnya segera kondusif. 

Salah satu di antaranya, yaitu dengan menerapkan program latihan berpindah lokasi. Jayus Hariono dkk tak hanya menjalani program latihan di Malang, namun juga di Kota Batu.

"Tapi kami belum mendapat konfirmasi lanjutan apakah jadi atau tidak berlatih di Kota Batu," beber Javier Roca.

Dan kalau pun opsi menggelar program latihan di Kota Batu terealisasi, Roca memastikan program itu bukan berbentuk Training Center alias TC.

"Saya sendiri ingin tim ini segera latihan. Program latihan seperti biasa, bukan bentuk TC ," pungkas eks Pelatih Persik Kediri tersebut.

Tragedi Kanjuruhan yang terjadi hingga memakan ratusan korban jiwa Sabtu (01/10/22) lalu, tak pelak menimbulkan trauma psikologi pada keluarga yang terdampak.

Tak terkecuali skuad Arema FC, yang menyaksikan langsung tragedi itu berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang. Bagaimana insiden demi insiden terjadi di hadapan mereka sendiri.

Johan Ahmat Farizi dkk diyakini mengalami rasa trauma terhadap kejadian. Situasi yang sangat wajar dan tentu saja manusiawi. Terlihat ketika Arema FC menaburkan bunga di patung singa pada Senin (03/10/22), seluruh anggota tim meneneskan air mata.

"(Kami) tidak akan bisa melupakan kejadian itu. Karena seluruh korban ya keluarga (besar) kami sendiri," ujar asisten pelatih Arema FC di Liga 1, Kuncoro.