PSG di Ambang Bungkus Lautaro Martinez, Deretan Bomber Haus Gol Bisa Disikat Inter Milan
Marcus Thuram sendiri memang jadi incaran lama Inter Milan. Pemain berusia 25 tahun tersebut dibidik I Nerazzurri musim panas lalu untuk menggantikan Edin Dzeko yang sudah memasuki usia senja.
Sayangnya, negosiasi tersebut batal terealisasi setelah Inter Milan memulangkan Romelu Lukaku dari Chelsea dengan status pinjaman.
Kini, saat Lautaro Martinez di ambang meninggalkan klub, Inter Milan bisa membawa Marcus Thuram ke Kota Mode.
Saat ini, harga pasaran Marcus Thuram berada di angka 20 juta euro. Jumlah tersebut bisa menurun drastis mengingat kontraknya yang akan kadaluarsa akhir musim ini.
Borussia Monchengladbach diyakini tak akan mempersulit kepindahan Marcus Thuram ke Inter Milan mengingat mereka bisa berpotensi kehilangan bintangnya secara gratisan.
Marcus Thuram sendiri mengalami musim pasang surut sejak bergabung dengan Borussia Monchengladbach medio 2019 silam.
Dalam dua musim awal memperkuat Borussia Monchengladbach, Marcus Thuram tampil impresif dan mampu membukukan 25 gol di segala ajang termasuk brace ke gawang Real Madrid dalam komeptisi Liga Champions 2020-2021.
Sayangnya Thuram belum bisa kembali tampil subur di 2021-2022 karena baru saja pulih dari cederanya. Total dalam 23 penampilannya ia hanya mampu membukukan 3 gol plus 1 assist.
Akibatnya Akibatnya Borussia Monchengladbach kesulitan bersaing di Bundesliga Jerman. Die Fohlen bahkan sempat berada di zona degradasi. Beruntung pada akhirnya Borussia Monchengladbach mampu finish di urutan ke-10.
Marcus Thuram seolah terlahir kembali musim ini. Total, dalam 10 penampilannya di semua ajang ia mampu membukukan 11 gol plus 3 assist. Sayangnya, ketajaman Marcus Thuram tak sejalan dengan kontraknya yang rampung akhir musim ini.